Kamis, 06 Maret 2014

PC IPNU-IPPNU Purbalingga Merapatkan Barisan

Purbalingga, 07 Maret 2014 Rapat Pengurus PC IPNU-IPPNU bertempat di Kantor PC IPNU-IPPNU Purbalingga

     Menjadi harapan agung tersendiri bagi kami keluarga besar PC IPNU-IPPNU PURBALINGGA Masa Khidmat 2012-2014 untuk program PACnisasi, Rantingisasi dan Komisariatisasi di seluruh wilayah Purbalingga. tanpa mengenal lelah kami selalu berusaha koordinasi kepada organ-organ lain yang bisa membantu kami, mulai dari Pengurus ANSOR baik dr PC Muapun PAC dan ranting, dari kalangan pengurus NU pun baik dari jajaran PC, MWC dan Ranting kami selalu koordinasi untuk berdirinya IPNU-IPPNU di masing2 lapisan.
     
     Satu tahun belakang kami targetkan untuk pembenahan struktur pengurus PC terlebih dahulu, satu tahun terakhir kami gerak untuk pembentukan PAC, Ranting dan Komisariat. di sisa waktu yang tinggal 3 bulan ini kami pengurus PC IPNU-IPPNU PURBALINGGA bekerja secara maksimal agar program kami dapat berjalan secara optimal.

      Kalau melihat ke belakang, untuk IPNU-IPPNU di kab. purbalingga fakum/ tidak aktif, makannya di pengurusan kami ibarat kata "babat alas" kembali untuk memasarkan IPNU-IPPNU. berbagai macam strategi kami upayakan akan tetapi Alloh lah yang menentukan.
target kami 80% pengurus PAC terbentuk di Kab. Purbalingga. agar dalam Konferensi nanti bener2 seperti apa layaknya sebuah KONFERENSI CABANG.

     kami hari ini merapatkan barisan pengurus PC untuk musyawarah terkait menghadapi Konfererensi Cabang IPNU-IPPNU Kabupaten Purbalingga yang isnyaalloh bulan Juni mendatang. pembahsan pada kali ini adalah diantaranya masalah waktu konferensi, konsep kegiatan, peserta konferensi, tamu undangan dan tempat konferensi.

     Doa kami harapkan kepada semua rekan dan rekanita di seluruh Indonesia untuk kami di Purbalingga agar bisa menjadi kader-kader Muda NU yang siap untuk menghadapi tantangan global.

Kontributor : Rokhmat Mualim

     
 

Tidak ada komentar: