Senin, 06 Januari 2014

MAKESTA I PAC IPNU-IPPNU KECAMATAN KEJOBONG

Purbalingga, 05 Januari 2014
Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU)KEcamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga, memanfaatkan moment  liburan semester dengan cara menggelar Masa Kesetiaan Anggota (Makesta). Kegiatan ini diawalai pada hari Sabtu tanggal 04 Januari dan berakhir pada hari Ahad tanggal 05 Januari 2014. Kegiatan MAKESTA 1 ini dilaksanakan di MTs Ma'arif NU 10 Krenceng Kecamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga.

Peserta Makesta 1 ini berjumlah sekitar 64 yang terdiri dari IPNU dan IPPNU. Materi yang disampaikan dalam MAKESTA pada kesempatan ini adalah 
1. Ke-IPNU-IPPNU-an (Burhan Mustofa : Komandan CBP)
2. Keorganisasian (H. Basrun, M.MPd : Kepala MTs)
3. Ke-NU-an (Dibuat Kelompok dan Peserta Mempresentasikannya)
4. Ahlussunah Waljama'ah (H. Supriyanto, Lc, M.Si : Dosen STAIN Purwokerto)

Pada Hari Keduanya, Acara ini dilanjutkan dengan KONFERENSI ANAK CABANG 1, karena di Kecamatan Kejobong sebelumnya belum ada pengurus IPNU-IPPNUnya. Konferensi berjalan sangat hangat karena pagi hari sudah di hiasi dengan rintikan air hujan, suasananya pun semakin mengajak untuk segera selesai KONFERENSI.
semua itu dapat teratasi karena dalam ruangan tersebut ada beberapa kegiatan yang membuat suasana menjadi tegang dan membuat panas. untuk yang pemilihan ketua PAC IPNU satu orang calon menang mutlak. dengan perolehan 23 Suara dari jumlah keseluruhan suara 28. nama ketua PAC IPNU Terpilih KECAMATAN KEJOBONG adalah Rekan Mukhlis.

adapun suasana dalam ruangan konferensi IPPNU lebih panas dari pada yang IPNU. karena calon Ketuanya hanya berselisih 1 suara. Rekanita Lita mendapatkan sebanyak 15 suara, sedangkan Rekanita Luthvia mendapatkan suara sebanyak 14 Suara, dan 1 suara Rusak. jumlah suara keseluruhan yang IPPNU sebanyak 30 suara.

Semoga dengan terpilihnya Ketua PAC IPNU Rekan Mukhlis, dan Ketua PAC IPPNU Rekanita Lita bisa membawa pelajar di Kecamatan Kejobong menjadi Generasi MUDA yag cinta ILMU. menjadi Kader Masa Depan yang militan.
(Rokhmat Mualim)

Tidak ada komentar: